Kerusakan Total (Total Depravity)
Lima pokok Calvinis dapat menyebabkan banyak orang salah pengertian. Pertama bahwa lima pokok Calvinis tidak terbatas pada lima pokok. Itu artinya Calvinisme memiliki pokok-pokok yang jumlahnya tidak terhitung. Kalau boleh dikata bahwa pokok tersebut seperti seluas kitab suci itu sendiri. Inti dari tulisan yang menjelaskan lima pokok Calvinis adalah untuk menjelaskan seluruh Firman Allah dan hanya Firman Tuhan saja.
Apa saja kelima pokok Calvinis itu? Pertama, Kerusakan Total (total depravity), Kedua, Pemilihan tanpa Syarat (Unconditional Election), Ketiga, Penebusan terbatas (Limited Otonement), Keempat, Anugereha yang tidak dapat ditolak (Irresistible grace), Kelima, Ketekunan orang-orang kudus (Perseverance of the saints).
Kelima Pokok di atas akan dibahas dengan pemahaman yang dalam dan praktis.
A. Keruskan Total (Total depravity)
Akibat membaca judul “kerusakan total” mengakibatkan banyak orang keliru dalam memahami doktrin ini. Karena itu penting untuk meluruskan dan memberi pengertian terhadap maksud judul tersebut.
Disini kerusakan total tidak berarti rusak secara mutlak. Kalau disingkat rusak total sering dilihat dan diartikan seolah-olah berkesan buru bahwa manusia telah mencapai kerusakan maksimal. Kurang lebihnya digambarkan seperi penjahat dan kurang lebih seperti setan.
Kalau kerusakan mutlak berarti seseorang menyatakan kerusakan atau kebobrokan yang telah sampaike tingkat paling maksimal sepanjang waktu. Dalam kaitan dengan ini bukan hanya pikiran, perkataan dan perbuatannya penuh dengan dosa melainkan sangat jahat, sejahat ia melakukannya.
Kemudian seorang yang mengalami kerusakan total bukan berarti bahwa kejahatan dalam dirinya sudah mencapai intensitas atau derajat yang maksimal, namun kejahatan dalam dirinya sudah mencapai ekstensitas atau luas cakupan yang maksimal. Jadi kerusakan total tiu bukan berarti ia tidak bisa menjadi jahat lagi melainkan menyatakan bahwa tidak ada satu perbuatan baikpun yang baik. Bersambung…(0-0)
0 Response to "Kerusakan Total (Total Depravity)"
Post a Comment