KESEMPATAN DARI TUHAN

ZAKHARIA 6:1-8

#Renungan Pagi

#Seri Kitab ZAKHARIA

Datanglah firman TUHAN kepadaku, bunyinya: "Pergilah pada hari ini juga ke rumah Yosia bin Zefanya dan pungutlah persembahan dari pihak orang-orang buangan, yaitu dari Heldai, Tobia dan Yedaya, semuanya orang-orang yang sudah datang kembali dari Babel, pungutlah perak dan emas, buatlah mahkota dan kenakanlah itu pada kepala imam besar Yosua bin Yozadak; katakanlah kepadanya: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Inilah orang yang bernama Tunas. Ia akan bertunas dari tempatnya dan ia akan mendirikan bait TUHAN. Zakharia 6:9-12.

Tuhan berfirman kepada Zakharia untuk mengingatkan Yosia bin Zefanya agar memungut persembahan kepada Heldai, Tobia, dan Yedaya. Selain pada ketiga orang ini, persembahan lain pun dipungut dari orang-orang Israel yang datang dari pembuangan. Ada yang mempersembahkan perak dan ada juga yang mempersembahkan emas. Dari persembahan mereka inilah hasilnya akan dibuat mahkota bagi imam besar. 

Peristiwa memakotai yang melibatkan tiga orang di atas, nama mereka menjadi dikenal dan dikenang karena bersedia mengerjakan apa yang diperintahkan oleh Tuhan. Mereka menyelesaikan tugas mereka dengan ketaatan terhadap Tuhan. dan tindakan yang mereka kerjakan ini sekaligus juga menjadi teladan bagi orang Yehuda di Yerusalem tetapi juga tentu menjadi contoh bagi orang Kristen masa kini.

Selanjutnya dalam teks tersebut ada penekanan khusus karena pembangunan bait kudus. Mengapa hal itu ditekankan? Karena penggambaran mengenakan mahkota mengacu pada nubuat tentang tunas yang akan datang yakni Yesus Kristus. Diamana Kristus akan membangun bait Allah yaitu gereja. Setiap orang yang percaya adalah tubuh Kristus. Orang-orang akan datang dari jauh dan dikumpulkan dari segala bangsa, suku dan bahasa untuk bersekutu bersama (Ayat 15)

Dalam renungan hari ini mau menekankan bahwa setiap orang dipanggil untuk menjadi alat untuk memuliakan namaNya. Semua kita dipanggil dari segala latar belakang dan profesi yang berbeda untuk melayani Dia. Karena hidup hanya sekali dan kesempatan itu pun juga tidak datang dua kali maka inilah waktunya bagi kita untuk melayani Dia. Selama kita hidup, diberikan kesehatan maka selama itu juga kita diingatkan agar tetap setia melayani Dia. 

Mari kita membangunkan diri kita agar bersama-sama memiliki kesadaran bahwa setiap kita diberikan kesempatan untuk berbagian dalam melayani Raja kita. Mari gunakan kesempatan itu.

Doa

Tuhan Yesus terimakasih telah memanggil dan memilihku, terimakasih atas panggilan istiwa yang Engkau berikan, berilah kesadaran dalam hatiku agar akupun dapat membuka hati terlibat dalam pekerjaanMu. Amin (ES)

Tuhan Yesus Memberkati

0 Response to "KESEMPATAN DARI TUHAN "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel